METRO PESISIR, BINTAN - Pentingnya melaksanakan Pemilu Serentak Tahun 2024 dengan semangat damai, langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil, dibutuhkan komitmen untuk mewujudkan Pemilu damai, dan tidak hanya sekadar wacana atau slogan, tetapi harus diimplementasikan dalam tindakan nyata.
Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Persaudaraan Pemuda Pemudi Tempatan (PERPPAT) Bentan Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), menggelar deklarasi pilkada damai 2024.
Deklarasi pilkada damai tersebut mengusung tema, "Mari Bersama-sama berperan aktif dalam menciptakan Pilkada 2024 yang damai, jujur dan adil, tanpa hoaks, provokasi, maupun politik identitas".
Acara yang dihadiri oleh berbagai sumber diantaranya KPUD Bintan, Bawaslu Bintan, Pertamina Tanjung Uban, Tokoh Agama, Tokoh Adat dan Tokoh Pemuda beberapa LSM Kab. Bintan, dan Perwakilan Karyawan Kawasan Industri BIIE, SBP, SINGATAC dan BOMC, serta undangan yang hadir dalam Deklarasi Pilkada Damai 2024.
Dalam sambutannya Ketua PERPPAT Bentan Mohammad Abduh Oman mengatakan, acara deklarasi pilkada damai 2024 ini merupakan bentuk keikutsertaan DPP PERPPAT Bentan dalam menjaga keamanan dan ketertiban jelang pilkada serentak 2024. "Acara yang kita selenggarakan ini merupakan deklarasi damai pilkada 2024 yang pertama kali diadakan. DPP PERPPAT Bentan sebagai inisiator deklarasi pilkada damai di Kepri. Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjunjung tinggi kedamaian sehingga kita dapat menjaga situasi kamtibmas dengan kondusif", ujar Mohammad Abduh Oman.
Kapolres Bintan yang diwakili oleh IPTU Edy Suratman menjelaskan, Polres Bintan mengucapkan terimakasih kepada Ketua Panitia Bapak Mohammad Abduh Oman yang telah mengadakan kegiatan deklarasi pilkada ini 2024. Pihak TNI/Polri mengajak masyarakat agar tetap menjaga situasi kamtibmas yang kondusif dan kami berharap agar tidak terjadi perseteruan karena berbeda pilihan pada Pilkada Kepri 2024.
Perwakilan dari KPUD Bintan Zaki mengucapkan terimakasih kepada panitia dari Perppat Bentan yang sudah mengadakan kegiatan ini. "Terselenggaranya kegiatan ini dapat membantu KPU dalam meringankan peran KPU untuk menjaga situasi yang aman di lingkungan masyarakat", jelasnya.
Tujuan dari KPUD Bintan ialah agar dapat bersama-sama untuk mengasosiasikan pilkada 2024 agar aman, damai, jujur dan adil. Tahapan Pilkada yang akan dilaksanakan ialah pemutakhiran data Pilkada 2024. yang dimana setelah kami mendapatkan Data calon pemilih. maka hal yang dilakukan setelahnya ialah melakukan pencocokan dan penelitian tentang data yang ada melalui pengecekan NIK maupun NKK untuk melindungi hak pilih dari masyarakat.
Bupati Bintan yang diwakili oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Badan Kesbangpol) Kabupaten Bintan menjelaskan, sudah menyiapkan Desk Pilkada yang dimana masyarakat dapat berdiskusi mengenai Pilkada 2024. "Saya berpesan agar kita dapat bersama-sama dalam menjaga situasi yang aman dan damai menjelang Pilkada 2024 khususnya di Wilayah Kec. Sari Kuala Lobam".
Pembacaan Deklarasi Pilkada Damai 2024 yang dipimpin oleh Ketua DPP PERPPAT Bentan Mohammad Abduh Oman yang berisikan;
Kami, masyarakat kabupaten Bintan, berkomitmen untuk:
1. Menjunjung kejujuran dan keadilan dalam Pilkada 2024.
2. Menghormati perbedaan dan menjaga persatuan.
3. Menolak kekerasan dan provokasi.
4. Menggunakan hak pilih dengan bijak.
Dengan semangat demokrasi, kami siap mewujudkan Pilkada 2024 yang damai dan kondusif.